Berita

Kelurahan Kesambi Berjuang dalam MTQ Tingkat Kecamatan Kesambi Tahun 2025

9 Agustus 2025
KELURAHAN KESAMBI
12
Bagikan ke
Kelurahan Kesambi Berjuang dalam MTQ Tingkat Kecamatan Kesambi Tahun 2025

Lurah Kesambi Eko Saputra Siregar, S.STP., M.A.P menghadiri kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kecamatan Kesambi yang diselenggarakan di Aula Graha Pancaniti Kecamatan Kesambi pada Sabtu, 09 Agustus 2025.

Kegiatan MTQ ini merupakan ajang tahunan yang bertujuan untuk menumbuhkan kecintaan terhadap Al-Qur’an serta memperkuat nilai-nilai religius di tengah masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, Kelurahan Kesambi turut ambil bagian dengan mengirimkan peserta terbaiknya untuk berkompetisi dalam berbagai cabang lomba MTQ.

Gambar

Lurah Kesambi menyampaikan apresiasi dan dukungannya terhadap kegiatan ini, serta berharap melalui MTQ ini dapat lahir generasi Qur’ani yang berakhlak mulia, berilmu, dan mampu mengamalkan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.

“Semoga kegiatan ini membawa keberkahan bagi kita semua dan menjadi momentum untuk semakin menjunjung tinggi nilai-nilai Al-Qur’an di wilayah Kecamatan Kesambi,” ujarnya.

Bagikan ke